Debat Pertama Pilgub, Anwar-Reny Berkomitmen Untuk Membawa Perubahan Sulteng Lebih Baik

Array
Komentar 0
WhatsApp Image 2024-10-17 at 00.44.58

PALU, Satunurani.com – Kamis, (17/10/2024). Dalam statemen penutup dalam debat pertama Pilgub Sulawesi Tengah, calon Gubernur dan Wakil Gubernur nomor urut 2, Anwar Hafid dan dr. Reny Lamadjido, kembali menegaskan komitmen mereka untuk membawa perubahan signifikan demi kesejahteraan dan keberlanjutan di Provinsi tersebut.

Dalam momentum yang disiarkan langsung oleh Metro TV, Rabu 16 Oktober 2024 malam itu, Anwar Hafid menyatakan kesiapannya untuk sepenuhnya mengabdi kepada masyarakat Sulawesi Tengah.

“Salah satu fokus utama kami adalah akses pendidikan yang merata. Kami berjanji tidak akan ada lagi warga yang harus menurunkan cita-cita mereka karena masalah biaya, terutama untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi,” ujar Anwar.

Selain pendidikan, Anwar juga menekankan pentingnya akses kesehatan.

“Kami berkomitmen memastikan tidak ada lagi warga yang menderita karena tidak mampu berobat,” tambahnya.

Pasangan Anwar-Reny juga menyoroti stabilitas harga hasil pertanian sebagai langkah penting untuk melindungi kesejahteraan petani dari fluktuasi harga pasar yang merugikan.

Pembangunan infrastruktur menjadi prioritas lainnya, dengan fokus pada perbaikan jalan di seluruh Sulawesi Tengah untuk meningkatkan akses dan mobilitas warga. Pelayanan publik juga akan ditingkatkan.

Di bidang ekonomi, pasangan ini berjanji untuk menciptakan lapangan kerja baru guna meningkatkan pendapatan masyarakat. Semua pembangunan akan berorientasi pada keberlanjutan lingkungan, dengan tetap melakukan eksploitasi sumber daya alam secara bertanggung jawab.

“Kami akan memastikan bahwa eksploitasi sumber daya alam dilakukan tanpa merusak lingkungan, sehingga generasi mendatang masih bisa menikmati alam Sulawesi Tengah,” jelas Anwar.

Pasangan ini juga berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan bagi seluruh masyarakat, dengan menyediakan akses yang lebih luas dan optimal.

Dengan visi ini, Anwar Hafid dan dr. Reny Lamadjido optimis bahwa Sulawesi Tengah dapat mencapai masa depan yang lebih sejahtera dan berkelanjutan. (BungPut)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

REKOMENDASI UNTUK ANDA

ARTIKEL TERKAIT

Logo ATM - GIF 02-Small

POPULER

REKOMENDASI

MUNGKIN ANDA MELEWATKAN INI

iklan02