Mako Kopasgat Gelar Sosialisasi Untuk Mencegah Judi Online di Lingkungan Prajurit TNI Angkatan Udara

Array
Komentar 0
foto: Mako Kopasgat melakukan kegiatan ceramah & sosialisasi
foto: Mako Kopasgat melakukan kegiatan ceramah & sosialisasi

BANDUNG, Satunurani.com Kamis, (16/052024). Mako Kopasgat melakukan kegiatan ceramah dan sosialisasi tentang efektifitas penegakan hukum judi online dan penyuluhan untuk mengatasi judi online di lingkungan prajurit TNI Angkatan Udara, yang dilaksanakan di gedung Wargeming Mako Kopasgat, pada hari Kamis, (16/05/2024).

Kegiatan tersebut dihadiri sekitar 50 personil prajurit Mako Kopasgat beserta perwakilan dari Pom AU Lanud Husein dan Pom AU Lanud Sulaiman serta Pamen Mako Kopasgat Letkol Pas Anak Agung Semara Putra, S.H. dan Kakum Kopasgat Kol Kum Suharmoko, S.H., M.H. mewakili Dankopasgat Marsda TNI Yudi Bustami, S.Sos. serta Dandenma Mako Kopasgat serta dari mahasiswa mahasiswi Universitas Langlang Buana Bandung (UNLA) serta para pembawa materi dari kampus UNLA.

Kegiatan dimulai pukul 08.00 WIB hingga pukul 11.00 WIB. Materi yang dibawakan berisi tentang pasal Pidana 303 KUHP, faktor-faktor yang dapat mempengaruhi kecanduan judi online dan upaya pencegahan agar judi online tidak menyebar, diantaranya dengan melakukan sosialisasi dan edukasi tentang bahaya judi, penguatan peran fungsi keluarga, sekolah dan agama, mingkatkan literasi dan investasi keuangan, menerapkan sanksi hukum kepada pelaku judi online, meningkatkan koordinasi dan kerjasama antara pihak-pihak terkait seperti pemerintah, perangkat penegak hukum , penyedia jasa layanan internet, dan masyarakat. (Citra)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

REKOMENDASI UNTUK ANDA

ARTIKEL TERKAIT

Logo ATM - GIF 02-Small

POPULER

REKOMENDASI

MUNGKIN ANDA MELEWATKAN INI

iklan02