H-5 Lebaran, 43.360 Kendaraan Terpantau Melintasi Gerbang Tol Cikatama

Array
Komentar 0
foto: Pantauan CCTV gerbang tol Cikatama
foto: Pantauan CCTV gerbang tol Cikatama

CIKAMPEK, Satunurani.com Jum’at, (05/04/2024). Menjelang H-5 lebaran, situasi arus lalu lintas di ruas jalan tol masih relatif ramai lancar.

Kendaraan yang melaju dari arah Jakarta menuju ke luar kota masih dapat melintas tanpa ada hambatan, baik di sepanjang jalur tol maupun di gerbang tol.

Jasamarga Transjawa Tol (JTT) mencatat sebanyak 43.360 kendaraan sudah melakukan transaksi di gerbang tol Cikampek utama (Cikatama).

Menurut Ria Marlinda Paallo, VP. Corporate Secretary and Legal PT Jasamarga Transjawa Tol, angka itu naik 69,68% jika dibandingkan lalu lintas (lalin) normal sebanyak 25.554 kendaraan.

Sedangkan untuk kendaraan yang menuju Jakarta tercatat sebanyak 30.192 kendaraan atau naik 22,36% dari lalu lintas normal sebanyak 24.674 kendaraan.

Dalam himbauannya PT JTT menyampaikan kepada pengguna jalan tol Trans Jawa untuk mempersiapkan diri sebelum memasuki perjalanan di jalan tol.

Pastikan diri dan kendaraan dalam kondisi prima, memastikan kecukupan BBM dan saldo uang elektronik, serta mematuhi rambu-rambu dan arahan petugas di lapangan. (SN01)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

REKOMENDASI UNTUK ANDA

ARTIKEL TERKAIT

Logo ATM - GIF 02-Small

POPULER

REKOMENDASI

MUNGKIN ANDA MELEWATKAN INI

iklan02