Konferensi Pers East Ventures Indonesia Open 2022, Kapolda: Persiapan Sudah Rampung, Seluruh Atlet Siap Bertanding

Array
Komentar Comments Off on Konferensi Pers East Ventures Indonesia Open 2022, Kapolda: Persiapan Sudah Rampung, Seluruh Atlet Siap Bertanding
foto: Konferensi Pers East Ventures Indonesia Open 2022
foto: Konferensi Pers East Ventures Indonesia Open 2022

JAKARTA, Satunurani.com – Senin, (13/06/2022). Saat Konferensi Pers East Ventures Indonesia Open 2022 Irjen Pol. Dr. Mohammad Fadil Imran, S.I.K., M.Si., selaku Kapolda Metro Jaya menyampaikan bahwa Seluruh Atlet Indonesia Open siap untuk bertanding di Indomesia Open 2022 dapat saya sampaikan bahwa persiapan semuanya sudah rampung dan siap dilaksanakan pada tanggal 14 s/d 19 Juni 2022 di Istora Gelora Bung Karno, Senayan Jakarta Pusat, (13/6/2022).

“Keistimewaan East Ventures Indonesia Open 2022 yang merupakan turnamen dengan level BWF Super 1000 yang berhadiah total US$ 1,2 juta,” ucap Fadil.

Pemain-pemain TOP dunia yang absen di Indonesia Masters dipastikan tampil di ajang ini, seperti Kento Momota, Akane Yamaguchi, Nozomi Okuhara dari Jepang. Sehingga persaingan akan semakin ketat.

East Ventures Indonesia Open 2022 berlangsung di Istora GBK Senayan Jakarta, pada tanggal 14-19 Juni 2022. Turnamen ini adalah ajang perhelatan bulutangkis terbesar dan paling bergengsi di Tanah Air.

Pemain Indonesia juga kembali akan bertarung termasuk andalan-andalan kita seperti Jonatan, Ginting, Vito, Marcus/Kevin, Ahsan/Hendra, Fajar/Rian, Pramudya/Yeremia, Apriyani/Fadia dan lain-lain.

Hadirnya pemain-pemain TOP ini akan membuat East Ventures Indonesia Open 2022 layaknya perang bintang jilid 2.

Kami berharap, layaknya Indonesia Masters, East Ventures Indonesia Open 2022 mencapai sukses. Sukses penyelenggaraan dan sukses prestasi.

“Terima kasih kepada East Ventures yang sudah menjadi sponsor utama Indonesia Open 2022. Semoga kerjasama ini bisa terus terjalin ke depan,” Tutup Fadil. (E01)

REKOMENDASI UNTUK ANDA

ARTIKEL TERKAIT

Logo ATM - GIF 02-Small

POPULER

REKOMENDASI

MUNGKIN ANDA MELEWATKAN INI

iklan02