Haeroni Bin H Sastra Siap Lakukan Perubahan Desa Bojong

Array
Komentar Comments Off on Haeroni Bin H Sastra Siap Lakukan Perubahan Desa Bojong
WhatsApp Image 2021-10-03 at 17.30.12

foto : Poster, by Satunurani.com

TANGERANG, Satunurani.com – Minggu, (3/10/2021). Sosok Haeroni Bin H Sastra Calon Kepala Desa (Cakades) Desa Bojong Kecamatan Cikupa Kabupaten Tangerang semakin dielu-elukan masyarakat setempat. dengan mengusung Jargon “Untuk Perubahan Desa Bojong Yang Lebih Maju” Haeroni yang terkenal ringan tangan itu siap membangun desa lebih baik dan sejahtera” .

Jika rakyat di Desa memberikan amanah dan kepercayaan kepada kami untuk memimpin desa maka akan kami prioritas pelayanan dan pemberdayaan ekonomi dengan konsep yang sudah disiapkan” ujar Haironi kepada media ini.

Ditemui dirumahnya dengan dengan didampingi para pendukungnya, Cakades Nomor Urut 2 itu, terlihat optimis dapat menyisihkan 4 pesaingnya dengan perolehan suara mayoritas dari 8.905 pemilih tetap. Terdiri dari 4.471 pemilih laki-laki,dan 4.434 pemilih perempuan.

Melihat visi misinya yang visioner dan aspiratif, Haironi bertekad untuk memajukan pembangunan Desa dengan akan melibatkan Sumber Daya Manusia (SDM) internal pemerintahan Desa dan kompononen masyarakat yang ada untuk bersama memajukan Desanya.

Dari sisi pemberdayaan ekonomi kerakyatan dia akan mengoptimalkan Sumber Daya Alam sembari meningkatkan nilai tawar SDM untuk mengurangi pengangguran, khususnya para masyarakat dalam usia produktif.

Kiprahnya selama ini yang akomodatif dan kepekaan sosialnya yang tinggi,membuat Haironi banyak mendapat simpati dari masyarakat.

Dukungan untuk memenangkan dalam kontestasi demokrasi 6 tahunan itu terus mengalir dari para calon pemilih dari berbagai lapisan, mulai dari tokoh agama, pelaku usaha, pemuda dan organisasi masyarakat dan keagamaan semakin solid.

Namun demikian Haironi tidak mengedepankan money politic untuk meraih kursi 1 di Desa Bojong dengan slogan yang khas yaitu “Salam Perubahan”.

Pola parsipatoris dan dukungan tanpa pamrih dari masyarakat menjadi modal utama dalam memenangkan pesta demokrasi yang paling mengakar di masyarakat itu.

Apalagi Nomor Urut 2 banyak dinilai oleh para calon pemilih sebagai nomor keberuntungan dengan hoki yang besar.

“Dari nomor urutnya saja Pak Haironi sangat diuntungkan karena nanti saat memilih pertama dibuka, dua dicoblos” kelakar Oji panggilan salah satu pendukungnya yang giat menggalang dukungan.

Niat untuk mengabdikan diri terhadap masyarakat Desa bukan dorongan ambisi pribadi tetapi atas dorongan dari masyarakat, karena Haironi nantinya dianggap mampu menjalankan roda pemerintahan Desa dengan baik.

Dan dalam memberikan pelayanan tidak akan tebang pilih, seperti kiprahnya selama ini yang suka berbaur dengan masyarakat dari berbagai kalangan.

“Kami bertekad menggalang dukungan untuk memenangkan Bapak Haironi karena kami sangat memahami sifat dan keramahan beliau dalam bersikap sehari-hari, dengan Kades Baru Desa Bojong Maju” tutur Oji, panggilan akrab Fauji Wijaya pendukung setia Haeroni. (oding/sm)

REKOMENDASI UNTUK ANDA

ARTIKEL TERKAIT

Logo ATM - GIF 02-Small

POPULER

REKOMENDASI

MUNGKIN ANDA MELEWATKAN INI

iklan02