Kampanye di Jalan Buvu Kulu, Hadianto Rasyid Janji Selesaikan Masalah Air Bersih di Kabonena

Array
Komentar 0
WhatsApp Image 2024-10-04 at 07.04.16

PALU, Satunurani.com – Jum’at, (04/10/2024). Calon Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid kembali melaksanakan kampanye tatap muka dengan masyarakat di Jalan Buvu Kulu, Kelurahan kabonena, Kecamatan Ulujadi, Kamis Malam (03/09/2024).

Pada pertemuan itu, Hadianto Rasyid mengajak masyarakat untuk berdialog terbuka dan mendengarkan aspirasi masyarakat.

Banyak unek-unek yang disampaikan oleh warga setempat, namun yang paling krusial adalah masalah air bersih, drainase di BTN Kabonena, dan lampu penerangan jalan. Masalah air bersih diungkapkan hampir sebagian besar warga setempat.

Menanggapi masalah air di Kabonena ini, Hadianto berjanji akan menyelesaikan masalah tersebut, karena sudah menjadi rencana Pemkot Palu pada tahun 2025.

“Untuk Masalah air, pasti menjadi prioritas bagi pemerintah,” kata Hadianto Rasyid.

Unek-unek lainnya mengenai permasalahan drainase di BTN Kabonena yang diungkapkan oleh ketua RT. 04 RW.04 Kabonena, Sumarni.

Menurut Sumarni, drainase di BTN kabonena terlalu kecil dan tidak bisa menampung pembuangan warga, sehingga jika terjadi hujan air akan tumpah ke jalan.

Menanggapi hal itu, Hadianto mengatakan bahwa terkait infrastruktur di kawasan BTN belum bisa diselesaikan oleh pemerintah jika Fasilitas umum (fasum) dan Fasilitas Sosial (fasos) belum diserahkan ke pemerintah Kota.

“Fasum dan Fasos-nya harus diserahkan ke pemerintah Kota dulu, baru bisa diintervensi oleh pemerintah mengenai drainase dan jalan. Kalau mereka belum serahkan, pemerintah belum bisa masuk. Tapi saya akan cek nanti terkait BTN Kabonena ini,” kata Hadianto.

Sementara, terkait masalah lampu penerangan jalan di Buvu Kulu Dalam juga menjadi hal krusial bagi warga. Buvu Kulu Dalam merupakan jalan yang berada di bawah kaki bukit dan masuk di perbatasan dengan Desa Kanuna, Kabupaten Sigi.

Terkait hal ini, langsung disahuti oleh Hadianto Rasyid. Menurutnya, Pemkot Palu akan menambahkan 2.800 lampu untuk Kota Palu.

“Berdasarkan penelusuran, 2.800 itu akan menyelesaikan seluruh titik-titik yang belum terfasilitasi lampu oleh Pemkot Palu. Ini akan menjadi catatan, termasuk tiang listriknya,” jelas Hadianto Rasyid.

Pada kesempatan itu, Hadianto Rasyid juga mengajak warga membangun Kota Palu dengan taat membayar pajak serta membantu menjaga kebersihan dengan membayar retribusi sampah. (BungPut)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

REKOMENDASI UNTUK ANDA

ARTIKEL TERKAIT

Logo ATM - GIF 02-Small

POPULER

REKOMENDASI

MUNGKIN ANDA MELEWATKAN INI

iklan02